Apa Aja Lagu BTS yang Enak Didengar? Cek Daftarnya di Sini!
19 August 2022
Dari awal debut di tahun 2013 sampai sekarang, BTS sudah merilis banyak sekali lagu. Tiap Army pasti punya favorit masing-masing. Tapi ada banyak juga lagu BTS yang enak didengar jadi favorit banyak orang. Bahkan yang bukan termasuk fans beratnya sekaligus. Penasaran? Ada lagu-lagu lama mereka juga, lho!
Lagu BTS yang Enak Didengar, Pasti Favorit Army
Nggak usah menunggu lama-lama lagi. Ini dia deretan lagu BTS yang enak didengar:
1. Dynamite
Siapa yang nggak tahu dengan lagu yang satu ini? Dynamite dirilis tanggal 21 Agustus 2020 dan merupakan lagu pertama BTS yang menggunakan bahasa Inggris secara keseluruhan. Lagu ini ditulis oleh David Stewart dan Jessica Agombar. Genrenya disko pop dengan elemen funk, soul dan bubblegum pop yang terinspirasi dari musik tahun 1970-an.
Lagu BTS yang satu ini benar-benar mendunia dan bahkan disukai non fans. Karena dibuat untuk menenangkan siapa saja yang mendengarkan di tengah pandemi COVID-19. Liriknya bercerita tentang kebahagiaan dan apresiasi akan berbagai hal kecil yang membuat hidup kita bermakna.
Begitu dirilis, Dynamite dapat apresiasi dari kritikus musik, terutama karena gampang didengar dan nuansa retronya yang menyenangkan banget di telinga. Saking suksesnya, Dynamite berhasil mendapat nominasi pertama di Grammy Awards untuk Best Pop Duo/Group Performance. Ini juga menjadikan BTS sebagai artis Korea pertama yang dinominasikan di ajang bergengsi itu.
2. Boy with Luv
Dirilis tanggal 12 April 2019, Boy with Luv adalah lagu yang ada di album Map of the Soul: Persona. Di sini, mereka menggandeng penyanyi Amerika, Halsey. Musik video Boy with Luv saat itu menjadi yang paling banyak ditonton sepanjang masa selama 24 jam pertama sejak dirilis! Tepatnya mencapai angka 74.6 juta hanya dalam sehari saja.
Di Korea Selatan, Boy with Luv berhasil memenangkan juara 1 paling banyak di acara TV setelah tahun 2000-an, yaitu sebanyak 21 kali. Tapi lalu rekor ini dipecahkan oleh Dynamite di tahun berikutnya. Versi Jepangnya juga dirilis pada 3 Juli 2019.
3. Fake Love
Salah satu lagu sedihnya BTS yang paling populer ini dirilis pada 18 Mei 2018. Fake Love ditulis oleh “Hitman” Bang, Pdogg dan member RM. Lagu ini jadi single utama di album ketiga BTS, Yourself: Tear. Lalu versi Jepangnya dirilis pada 16 Oktober 2018.
Genre Fake Love adalah perpaduan antara emo hip hop, grunge rock, rap rock dan electropop. Instrumen yang digunakan kebanyakan untuk musik rock. Liriknya bercerita tentang cinta yang awalnya dianggap sebagai takdir, tapi ternyata hanya cinta palsu belaka.
4. DNA
Lagu ini dirilis pada 18 September 2017 dan direkam dengan dua bahasa yaitu bahasa Korea dan Jepang. Kamu bisa temukan lagu ini di EP kelima mereka yang berjudul Yourself: Her. Sedangkan DNA versi Jepang dirilis tanggal 6 Desember 2017 sebagai bagian dari Triple A-side single Album, termasuk lagu Mic Drop dan Crystal Snow.
Baik versi Korea maupun Jepangnya ditulis oleh “Hitman” Bang, Supreme Boi, KASS, Pdogg dan juga dua member BTS, Suga dan RM. Lagu yang bergenre EDM dan pop ini liriknya berbicara tentang cinta pada pandangan pertama.
Di kalangan kritikus musik, DNA menerima berbagai pujian mulai dari produksinya, suara dan arah musik BTS. Bahkan lagu ini disamakan dengan lagu milik Selena Gomez, Avicii dan Shawn Mendes. Di Korea, DNA debut di peringkat dua Gaon Digital Chart. Sedangkan secara global, DNA debut di peringkat satu Billboard K-pop Hot 100. Sementara di UK Singles Chart debut di nomor 90. Baik di Billboard K-pop Hot 100 dan UK Singles Chart, ini adalah lagu pertama BTS yang berhasil masuk.
5. Butter
Setelah sukses dengan Dynamite, BTS kembali merilis lagu kedua mereka yang full berbahasa Inggris yaitu Butter, di tanggal 21 Mei 2021. Bergenre disco pop yang dipadukan dengan dance dan EDM, lagu ini ditulis oleh Jenna Andrews, Alex Bilowitz, Sebastian Garcia, Robert Grimaldi, Stephen Kirk, Ron Perry dan member RM.
Butter dapat banyak pujian dari kritikus musik karena enak didengar. Lagu ini sukses banget secara komersial. Bahkan Butter berhasil berada di puncak chart lagu berbagai negara seperti Hongaria, India, Jepang, Malaysia, Meksiko, Singapura, Vietnam, Amerika Serikat dan Korea Selatan. Saking suksesnya, Butter dibuat versi remix dengan rapper Amerika, Megan Thee Stallion.
Dalam wawancara dengan Variety, RM mengungkapkan bahwa BTS sebenarnya nggak menyangka bakal merilis lagu lagi di tengah pandemi. Tapi karena pandemi berjalan lebih lama dari yang diharapkan, member memutuskan bahwa mereka harus merilis lagu lain yang bernuansa ceria. Lagu yang cocok banget dengan musim panas dan bisa menghibur siapa pun yang mendengarnya.
6. Dope
Dope dirilis pada 29 April 2015 dan bisa kamu temukan di mini album ketiga BTS, The Most Beautiful Moment in Life Pt. 1. Dope juga ada versi bahasa Jepang yang bisa kamu temukan di single kelima Jepang BTS “I Need U” dan album kedua Jepang BTS yang berjudul “Youth”.
Dope menunjukkan warna asli BTS yang khas banget dari masa debut mereka. Liriknya menceritakan bagaimana tiap member bekerja keras dengan gaya mereka sendiri. Mereka mengorbankan masa muda mereka yang seharusnya bersenang-senang, demi mencapai cita-cita.
Paket OWSEM AXIS
Buat streaming musik video sampai pagi atau streaming musik BTS seharian, pastinya harus pakai kuota data yang lancar dan oke. AXIS hadir dengan paket OWSEM yang paling mengerti kebutuhan anak muda! Pakai
paket OWSEM ini menguntungkan banget karena kamu bakal dapat Kuota Utama, Kuota Malam (00.00 – 06.00), Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik dan satu-satunya yang tak terbatas adalah Kuota Game.
Ini dia pilihan paketnya:
- Kuota 16 GB, masa aktif 30 hari – Rp 40.900
Kuota Utama, Kuota Video, Kuota Sosmed dan Kuota Musik 2 GB + Kuota Malam 8 GB. - Kuota 24 GB, masa aktif 30 hari – Rp 50.900
Kuota Utama, Kuota Video, Kuota Sosmed dan Kuota Musik 3 GB + Kuota Malam 12 GB. - Kuota 40 GB, masa aktif 30 hari – Rp 60.900
Kuota Utama, Kuota Video, Kuota Sosmed dan Kuota Musik 5 GB + Kuota Malam 20 GB. - Kuota 64 GB, masa aktif 30 hari – Rp 76.400
Kuota Utama, Kuota Video, Kuota Sosmed dan Kuota Musik 8 GB + Kuota Malam 32 GB. - Kuota 120 GB, masa aktif 30 hari – Rp 96.700
Kuota Utama, Kuota Video, Kuota Sosmed dan Kuota Musik 15 GB + Kuota Malam 60 GB.