Paket Warnet Hemat dari AXIS Bikin Kamu Selalu Hepi
12 October 2020
Bukan rahasia lagi ya, kalau AXIS sangat dicintai anak muda. Gimana nggak, layanan internet yang ditawarkan oleh AXIS terkenal dengan harganya yang ramah kantong dan murah meriah. Bisa dipastikan kantong kamu nggak akan mudah kempes jika menggunakan paket internet dari AXIS. Sekalipun tanggal tua tiba, kamu masih bisa tetap eksis dan membuka aplikasi favorit kamu setiap harinya. Alasan inilah yang membuat banyak orang lebih nyaman mengakses internet menggunakan AXIS.
Menariknya lagi, AXIS hingga kini juga telah memiliki pilihan paket internet yang beragam. Masing-masing pilihan paket internet tersebut juga menawarkan keunggulannya yang berbeda satu sama lain. Mulai dari paket yang berlaku 24 jam, jenis paket kuota aplikasi, dan lain sebagainya. Jika kamu lebih nyaman mengakses internet di jam tertentu dengan bebas tanpa ada batasan apapun,
Paket Warnet menjadi yang paling cocok kamu gunakan. Sesuai dengan namanya, paket internet ini hadir dengan konsep layaknya warung internet yang bisa kamu akses dengan batas waktu tertentu. Nggak percaya? Yuk, cari tahu informasi lengkap lainnya mengenai Paket Warnet Hemat ini.
Jenis Paket dan Harga
Paket Warnet AXIS menawarkan empat jenis pilihan paket yang bisa kamu beli. Keempat pilihan paket tersebut dibedakan berdasarkan masa aktif dan kuota yang dimiliki. Jenis paket yang pertama hadir dengan masa aktif 1 jam serta memiliki kuota 1GB. Kabar baiknya, paket ini memiliki harga yang sangat murah meriah, lho. Di mana kamu bisa mengakses internet sepuasnya dengan kuota 1GB hanya dengan harga Rp 490 saja. Harga ini tentu sangat murah meski hanya memiliki masa aktif 1 jam, jenis paket ini masih sangat menggoda untuk dibeli.
Selain paket dengan masa aktif 1 jam, kamu masih bisa menemukan tiga pilihan paket lainnya. Diantaranya yakni masa aktif 2 jam (2GB) seharga Rp 1.290, masa aktif 3 jam (3GB) seharga Rp 1.890, dan yang terakhir masa aktif 6 jam (3GB) seharga Rp 2.990. Meski terbilang memiliki harga yang lebih mahal dari lainnya, namun Rp 2.990 untuk paket internet dengan kuota 3GB tetaplah sangat murah. Saat memilih masa aktif Paket Warnet, sesuaikan dengan rutinitasmu sehari-hari, ya.
Sisa kuota dari Paket Warnet ini bisa kamu cek secara langsung melalui aplikasi AXISnet. Meski kamu sudah bisa mengecek kuota sisanya secara langsung, pihak AXIS juga akan tetap memberikan informasi pengingat saat batas waktu penggunaan kuota akan habis. Informasi tersebut akan dikirimkan melalui SMS sekitar 30 menit sebelum masa berlaku paket habis. Informasi ini akan membuat kamu tak lagi terkejut jika batas waktu paket habis secara mendadak.
Jaringan Kencang
Seperti yang kamu ketahui, AXIS di jaringan XL Axiata telah terbukti memiliki jangkuan internet yang sangat luas dan juga kencang. Saat kamu mengaktifkan Paket Warnet, kuota yang kamu dapatkan akan langsung berubah menjadi kuota utama. Sekalipun sebelumnya kamu sudah memiliki paket kuota reguler seperti Paket Bronet 24 Jam, kuota utama yang akan digunakan terlebih dahulu yakni kuota Paket Warnet. Kuota utama ini bisa Anda gunakan pada jaringan 2G, 3G, hingga 4G.
Dengan jaringan internet yang telah terbukti kencang ini, kamu pun bisa langsung mengakses berbagai macam aplikasi sesuka hati kamu. Baik itu untuk bermain game online, streaming video, streaming musik favorit, mengakses e-learning, belanja online, atau sekedar mengintip kabar kerabat dekat kamu pada akun media sosial mereka.
Cara Mengaktifkan Paket Warnet
Bagaimana, sudahkah kamu semakin yakin untuk mengaktifkan Paket Warnet AXIS paling hemat ini? Paket internet AXIS satu ini hanya tersedia di aplikasi AXISnet. Di mana aplikasi tersebut juga bisa kamu gunakan untuk mengecek dan mencari tahu sisa kuota Paket Warnet yang masih tersisa. Jika kamu belum memiliki aplikasi ini, tentu kamu perlu terlebih dahulu mengunduhnya. Aplikasi AXISnet bisa diunduh secara gratis bagi para pengguna iOS maupun Android. Pengunduhannya pun bersifat gratis tanpa membutuhkan biaya apapun.
Setelah berhasil melakukan unduhan aplikasi, kamu bisa langsung melakukan login jika sudah pernah membuat akun atau melakukan registrasi bagi yang belum memiliki akun. Proses registrasi yang diperlukan pun sangatlah mudah dan cepat. Jika sudah berhasil masuk ke dalam aplikasi, kamu bisa langsung mencari Paket Warnet di aplikasi tersebut. Pilih jenis paket yang sesuai dengan kebutuhan kamu dan segera lakukan pembelian. Nikmati
paket internet super murah ini yang nggak akan bikin kantong kamu kempes di tanggal tua!