Staycation Hemat Bisa Tetap Menyenangkan, Simak Tipsnya!
13 December 2021
Staycation kini memang seolah jadi tren tersendiri, terutama di kalangan kaum muda yang super sibuk. Alih-alih liburan yang banyak berpindah tempat, staycation memang jauh lebih praktis karena jauh lebih hemat waktu dan tenaga. Seperti namanya, staycation merupakan gabungan dari stay dan vacation, alias perjalanan yang memungkinkan kamu untuk hanya tinggal di satu tempat saja.
Biasanya, staycation dilakukan di hotel atau area penginapan lain yang punya berbagai fasilitas menarik seperti kolam renang, area olahraga, dan juga tempat bermain anak. Buat kamu yang ingin liburan murah meriah, yuk simak tips staycation hemat berikut ini!
Siapkan tanggal di luar hari besar
Setelah tahu apa itu staycation, kamu pasti langsung ingin mencobanya, kan? Paling enak memang melakukan staycation saat liburan. Tapi di sisi lain, staycation saat musim liburan memang lebih mahal. Tak heran sih, sebab di musim seperti ini harga hotel dan penginapan juga lebih tinggi. Nah, untuk menyiasatinya, kamu bisa mencari tanggal di luar hari liburan. Bisa banget merencanakan untuk ambil cuti jauh-jauh hari.
Cari promo
Supaya staycation jadi lebih hemat, kamu juga bisa nih cari-cari promo yang biasanya banyak dibagikan oleh hotel dan penginapan. Umumnya informasi promo bisa dengan mudah didapatkan melalui media sosial. Jadi kamu cukup follow hotel dan penginapan incaran lalu cek postingan mereka secara berkala. Lumayan banget kan, kalau kamu bisa menginap di hotel idaman dengan harga yang jauh lebih terjangkau.
Pastikan hotel punya fasilitas super lengkap
Apa gunanya staycation kalau kamu hanya bisa mendekam di dalam ruangan seharian? Tapi kalau harus keluar hotel dan masuk ke tempat wisata, tentu ada biaya tambahan yang harus dikeluarkan. Maka dari itu, pastikan memilih hotel yang punya fasilitas super lengkap dan area luas. Mulai dari kolam renang, area bermain, taman, sampai area belanja, kalau bisa semua ini ada biar staycation-mu tak terasa membosankan.
Pilih menu buffet
Bukan rahasia lagi kalau makanan di hotel memang cukup mahal. Padahal salah satu esensi dari liburan kan makan enak ya, jangan sampai mengorbankan hal ini hanya untuk berhemat. Nah, kamu bisa lebih menghemat dana dengan memilih menu buffet. Meski memang harganya masih lebih tinggi dibanding makan di restoran, tapi setidaknya kamu bisa puas menikmati berbagai hidangan hotel dengan bebas. Jadi pastikan juga kamu pilih hotel yang memang menyediakan menu buffet, ya!
Bawa peralatan lengkap
Tidak semua hotel menyediakan fasilitas lengkap, seperti setrika atau hairdryer. Ada juga hotel yang menarik biaya tambahan untuk kamu saat meminjam barang-barang tersebut. Untuk menghindarinya, kamu bisa membawa peralatan dari rumah. Memang sedikit merepotkan, tapi tentu lebih baik kalau bisa menghemat biaya, kan?
Pertimbangkan ekstra bed
Kalau kamu berlibur bareng beberapa orang, sebaiknya nggak usah menyewa kamar berbeda. Pertimbangkan untuk menyewa ekstra bed yang harganya jauh lebih terjangkau. Sebaiknya, pastikan dulu hal ini sebelum memesan kamar. Sebab tak semua hotel punya fasilitas semacam ini.
Yang juga tak boleh dilupakan, pastikan kamu pakai
paket internet AXIS supaya bisa tetap akses media sosial atau streaming film dan main game selama liburan. Soalnya nggak semua hotel punya fasilitas WiFi di seluruh kamar, jadi lebih baik siap sedia bersama AXIS!