8 Anime Terbaru 2023 yang Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu!
04 July 2023
Anime yang bakal rilis di tahun 2023 sudah dijadwalkan cukup banyak! Jalan cerita anime yang kian menarik, ditambah dengan semakin mudahnya kita mengakses platform, bikin makin banyak saja penggemarnya termasuk dari Indonesia. Kalau kamu salah satu penggemar anime juga, pasti mau tahu kan apa saja film anime terbaru 2023 yang wajib ditonton? Cek daftarnya di sini, yuk!
Deretan Anime Terbaru 2023
Kebanyakan anime di daftar ini sudah trending saking populernya, tapi ada juga yang belum terlalu populer. Yang pasti, semuanya menawarkan cerita menarik! Tak perlu penasaran, ini dia daftar anime terbaru 2023 yang harus kamu tonton:
1. Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba (Season 3)
Ini dia salah satu anime paling populer yang sudah menarik perhatian penggemar manga dan anime di berbagai belahan dunia selama beberapa tahun ke belakang. Musim pertama anime ini ditayangkan tahun 2019 berjumlah 26 episode. Dilanjutkan dengan sekuel film anime berjudul Mugen Train Arc yang rilis 2020 dan season 2 yang rilis tahun 2021.
Nah, musim ketiga Demon Slayer yang berjudul Swordsmith Village Arc ini baru tayang di musim semi 2023. Di season 3, mengisahkan tentang Tanjiro dan kawan-kawannya termasuk Nezuko, Zenitsu dan Inosuke. Di musim ini, kita bakal diperkenalkan lebih jauh dengan karakter Hashira dan iblis Twelve Kizuki yang lebih kuat!
2. Attack on Titan (Season 4 Part 3)
Judul yang kedua ini juga menjadi salah satu anime yang paling berpengaruh di tahun 2023. Rumornya, season 4 part 3 ini menjadi final Attack on Titan. Tiga musim sebelumnya dirilis mulai dari 2013 – 2019, terdiri dari 59 episode, diproduksi oleh Wit Studio. Musim terakhirnya ini diproduksi oleh Mappa.
Anime bergenre fantasi yang gelap ini masih membawakan berbagai hal misterius yang berhubungan dengan para Titan. Kalau selama ini kita tidak tahu apa yang terjadi dengan si tokoh protagonis, Eren Yeager, kabarnya di akhir musim ini akan terungkap! Jadi makin tak sabar, kan?
3. Oshi no Ko
Berbeda dengan dua anime di atas, Oshi no Ko adalah serial anime baru yang belum punya banyak penggemar, tapi sudah banyak dinantikan, terutama oleh pembaca manganya. Disebut-sebut sebagai salah satu anime menjanjikan yang rilis 2023, karena versi manga Oshi no Ko seru banget!
Kisahnya penuh ketegangan, fokus menceritakan tentang seorang gadis idola yang populer bernama Ai Hoshino. Di balik popularitasnya, ternyata ia menyimpan rahasia gelap. Apa itu? Di tiap episode, cerita bakal terbuka pelan-pelan dan penonton terus dibuat penasaran.
4. Spy x Family (Season 2)
Hampir semua orang tahu Spy x Family yang meledak banget di tahun 2022, bahkan yang tidak menonton anime sekalipun. Musim keduanya dirilis tahun 2023 ini dan jelas saja penggemarnya dari berbagai negara menantikannya. Serial manga populer ini sebenarnya termasuk baru, dirilis di Shonen Jump+ sejak tahun 2019, tapi popularitasnya memang luar biasa besar.
Begitu musim pertama animenya selesai, langsung diumumkan bahwa musim kedua bakal tayang tahun 2023. Di sini, kita bakal melihat kembali bagaimana keluarga palsu mata-mata ini melanjutkan kehidupan mereka dan berbagai misi yang harus mereka lakukan.
5. Jujutsu Kaisen (Season 2)
Rekomendasi yang kelima ini juga merupakan salah satu anime paling populer di sepanjang 2020 – 2021. Musim pertamanya yang terdiri dari 24 episode ditayangkan sejak akhir tahun 2020 hingga 2021. Genre fantasi yang gelap memang favorit banyak penggemar anime!
Di musim keduanya ini kita masih akan mengikuti apa yang terjadi dengan karakter protagonis, Yuji Itadori. Hanya saja, di sini kita juga bakal lebih fokus melihat apa yang terjadi dengan gurunya yang sekaligus merupakan penyihir terkuat, Satoru Gojo. Apa yang terjadi pada keduanya? Harus menonton full, nih.
6. Ranking of Kings (Season 2)
Buat yang suka gaya anime menggemaskan dengan gaya cerita yang menarik, pastikan kamu menonton musim kedua Ranking of Kings. Populer banget, musim keduanya ini berjudul Treasure Chest of Courage. Musim pertamanya terdiri dari 23 episode yang tayang di tahun 2017 dan dari tahun 2021 – 2022.
Masih mengisahkan tentang berbagai cerita yang mampu membuat penonton anak-anak dan dewasa terharu. Inilah daya tarik Ranking of Kings yang kuat banget. Di musim kedua juga bakal ada adegan yang menampilkan Bojji dari musim pertama yang tidak ditunjukkan sebelumnya!
7. Dr. Stone (Season 3)
Dibuat berdasarkan manga berjudul sama yang dipublikasikan di Weekly Shonen Jump dari tahun 2017 – 2022, musim ketiga Dr. Stone juga menjadi salah satu anime populer yang sudah dinantikan banyak penggemarnya. Musim pertama dan keduanya tayang di tahun 2017 dan 2022. Lalu ada episode spesial berjudul Dr. Stone: Ryusui yang tayang di musim panas 2022.
Di musim ketiganya ini kita akan kembali melihat ilmuwan jenius, Senku Ishigami dan anggota Kingdom of Science lainnya. Mereka berjalan-jalan di Stone World dengan anggota baru, seorang pelaut bernama Ryusui Nanami. Seperti apa petualangan mereka kali ini?
8. Tokyo Revengers (Season 2)
Rekomendasi yang terakhir ini juga termasuk salah satu serial anime yang lagi populer. Serial manga orisinal Tokyo Revengers juga baru dirilis finalnya di bulan November 2022 lalu. Penggemar manga Tokyo Revengers sudah tak sabar menantikan musim keduanya ini.
Di akhir musim pertama, kita melihat adegan yang menegangkan di Bloody Halloween. Kali ini, di musim keduanya kita akan mengikuti cerita baru karakter Takemichi dan anggota gang Tokyo Manji lainnya di Christmas Showdown. Apa yang akan terjadi dengan anggota gang ini?
Nikmati Anime Terbaru 2023 dengan Paket Warnet AXIS
Jadi anime mana yang pasti masuk daftar tontonan kamu? Sebelum nonton, pastikan sudah punya
paket internet yang lancar dulu, dong. AXIS punya Paket Warnet yang bisa kamu pilih masa aktifnya mulai dari 1 jam, 2 jam, 3 jam, sampai 6 jam. Ada juga paket unlimited yang berlaku selama 24 jam non stop!
Ini dia pilihan Paket Warnet AXIS:
- Warnet Unlimited 24 jam – Rp 3.999
- Paket 800 MB, masa aktif 1 jam – Rp 600
- Paket 1.5 GB, masa aktif 2 jam – Rp 1.390
- Paket 3 GB, masa aktif 3 jam – Rp 2.190
- Paket 3 GB, masa aktif 6 jam – Rp 3.100.
Harga
Paket Warnet yang terjangkau bikin dompet kita aman. Cara mendapatkannya mudah, langsung saja download aplikasi AXISnet dan langsung isi ulang atau beli paketnya dari aplikasi. Cukup tunggu sebentar hingga transaksi selesai dan paket internet sudah bisa digunakan buat nonton anime. Praktis banget!