9 Amalan Malam Lailatul Qadar sesuai Sunnah Nabi Muhammad
14 March 2025
Sudahkah kamu tahu apa saja amalan malam Lailatul Qadar yang sangat dianjurkan?
Malam Lailatul Qadar adalah malam yang lebih baik dari seribu bulan, malam yang penuh dengan kemuliaan dan keberkahan. Di malam ini, Allah Ta'ala menurunkan Al Qur'an dan para malaikat turun ke bumi untuk memberikan rahmat kepada hamba-hamba-Nya.
Maka dari itu, sangat dianjurkan bagi umat Muslim untuk memperbanyak ibadah dan amalan baik di malam ini.
Simak apa saja sembilan amalan malam Lailatul Qadar yang sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad Ta'ala berikut ini agar kita bisa meraih keberkahan malam Lailatul Qadar.
Amalan-amalan di Malam Lailatul Qadar yang Bisa Kamu Lakukan
Melansir dari berbagai sumber, ada beberapa amalan di malam Lailatul Qadar yang sangat dianjurkan untuk kamu lakukan.
Apa saja amalan-amalan tersebut? Cek ulasan lengkapnya di bawah ini, yuk!
1. Shalat Tahajud
Amalan malam Lailatul Qadar yang pertama adalah melaksanakan shalat tahajud. Shalat tahajud adalah shalat sunnah yang dikerjakan di sepertiga malam terakhir.
Dengan melaksanakan shalat tahajud, kita berharap dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah Ta'ala dan mendapatkan keberkahan malam Lailatul Qadar.
2. Mempersiapkan Sahur dan Makan Sahur
Kamu sudah tahu belum kalau mempersiapkan sahur dan menyantap sahur itu termasuk ke dalam amalan?
Nah, mempersiapkan dan makan sahur adalah sunnah yang sangat dianjurkan selama bulan Ramadhan.
Makan sahur memberikan energi untuk menjalani puasa seharian, dan juga merupakan bentuk ketaatan kita kepada sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam.
Di malam Lailatul Qadar, mempersiapkan dan makan sahur menjadi bagian dari upaya kita untuk memperbanyak ibadah dan amalan baik.
3. Shalat Subuh dan Isya Berjamaah
Melaksanakan shalat Isya dan Subuh berjamaah memiliki keutamaan yang besar, terutama di malam Lailatul Qadar.
Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda bahwa siapa yang shalat Isya berjamaah seolah-olah telah shalat separuh malam; dan siapa yang shalat Isya dan Subuh berjamaah seolah-olah telah shalat semalam penuh (HR. Muslim No. 656 dan Tirmidzi No. 221).
Oleh karena itu, jangan lewatkan kesempatan untuk shalat berjamaah di masjid, terutama di malam yang penuh berkah ini.
4. Lebih Bersemangat dalam Ibadah Puasa
Di malam Lailatul Qadar, tingkatkan semangat dalam menjalankan ibadah puasa. Perbanyak membaca Al-Qur'an, berdzikir, dan berdoa.
Setiap amal ibadah di malam tersebut akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda.
5. Menyempatkan Tidur Siang
Tidur siang atau qailulah adalah sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam yang dapat membantu menjaga stamina tubuh selama berpuasa.
Dengan tidur siang, kamu bisa mengumpulkan energi untuk melaksanakan ibadah di malam hari dengan lebih baik.
Dengan begitu, kualitas ibadah kamu jadi jauh lebih baik di malam Lailatul Qadar.
6. Melakukan Shalat Tarawih dan Witir
Shalat tarawih dan witir adalah ibadah sunnah yang sangat dianjurkan di bulan Ramadhan.
Di malam Lailatul Qadar, kamu bisa melakukan shalat tarawih dan witir dengan khusyuk serta penuh penghayatan. Ingat, setiap rakaat yang dikerjakan di malam ini akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda.
7. Perbanyak Istighfar dan Membaca Al Qur'an
Ketika sudah mencapai sepuluh hari terakhir dari bulan Ramadan, kamu sangat dianjurkan untuk memperbanyak istighfar dan membaca Al Qur'an.
Perbanyak memohon ampunan kepada Allah Ta'ala atas segala perbuatan dosa yang diperbuat di setahun ke belakang, dan berdoa agar bisa dipertemukan dengan Ramadan di tahun depan.
Selain itu, Al Qur'an diturunkan kepada Rasulullah di malam Lailatul Qadar. Jadi, sangat disarankan kamu bisa memperbanyak membaca dan mempelajari Al Qur'an di waktu-waktu tersebut.
8. Mengamalkan Doa pada Malam Lailatul Qadar
Ketika malam Lailatul Qadar, kamu dianjurkan untuk mengamalkan doa yang paling khusyuk dan tulus dari dalam hati.
Di malam tersebut, para malaikat turun dari langit ke bumi dan mendengar setiap permohonan umat Muslim.
Ada salah satu doa yang sangat dianjurkan untuk dilafalkan ketika malam Lailatul Qadar. Doa tersebut adalah:
"Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku." (HR. Tirmidzi, No. 3513; Ibnu Majah, No. 3850; Ahmad, 6:171)
9. I'tikaf di Masjid
Amalan malam Lailatul Qadar yang terakhir adalah i'tikaf di masjid. I'tikaf adalah berdiam diri di masjid beberapa waktu untuk lebih konsentrasi melakukan ibadah.
Amalan ini sesuai dengan hadits dari Abu Sa’id Al-Khudri, di mana Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam beri'tikaf di masjid di sepuluh hari terakhir bulan Ramadan untuk mendapatkan malam Lailatul Qadar (HR. Bukhari, No. 2018 dan Muslim, No. 1167).
Demikian ulasan singkat tentang beberapa amalan malam Lailatul Qadar yang bisa kamu lakukan. Bulan Ramadan datang setahun sekali, dan belum tentu semua orang bisa mendapatkan kesempatan untuk beribadah secara khusyuk dan tulus di malam Lailatul Qadar.
Jadi, tidak ada salahnya buat kamu untuk mengesampingkan urusan lainnya dan fokus beribadah di sepuluh hari terakhir bulan Ramadan.
Selain memperbanyak ibadah, kamu juga bisa merayakan momen Ramadan tahun ini dengan menjalin tali silaturahmi ke keluarga dan teman-teman pakai AXIS.
Dengan
Paket Lifestyle dari AXIS, kamu bisa voice call, video call, dan kirim ucapan Ramadan atau Lebaran lewat WhatsApp sepuasnya mulai Rp500 saja.
Jangan lupa, selalu aktifkan paket internet, telepon, dan SMS dari AXIS lewat aplikasi
AXISNET sekarang juga!