Apa Itu Coachella? Tonton Coachella di Sini!
01 May 2023
Blinks, sebutan untuk penggemar setia Blackpink, pasti sudah menantikan berlangsungnya Coachella tahun ini. Penggemar musik dunia juga banyak yang menantikan berlangsungnya festival ini setiap tahunnya. Sebenarnya apa itu Coachella Music Festival? Yuk, temukan infonya di sini.
Festival Musik Coachella
Coachella adalah festival musik dan seni yang diadakan secara tahunan di Empire Polo Club, Indio. California yang dinamakan Coachella Valley. Festival ini pertama kali diselenggarakan oleh Paul Tollett dan Rick Van Santen di tahun 1999. Penyelenggaranya adalah Goldenvoice, yang merupakan bagian dari perusahaan hiburan, Anschutz Entertainment Group (AEG) Presents.
Festival Coachella saat ini diselenggarakan selama 3 hari di akhir pekan secara berturut-turut, di bulan April. Di sini, pengunjung bisa menyaksikan langsung penampilan dari musisi dari beragam genre musik. Mulai dari rock, indie, hip hop, dan electronic dance music. Bahkan pengunjung juga bisa menikmati instalasi seni dan patung yang dipamerkan di area festival.
Penampil di Coachella sangat variatif, mulai dari musisi baru yang lagi berkembang sampai musisi tingkat dunia yang lagi digandrungi, terutama di Amerika Serikat. Di dalam areanya terbagi menjadi beberapa panggung. Jadi pengunjung bisa bebas menonton musisi favorit sesuai selera masing-masing. Festival ini masih tercatat sebagai salah satu festival musik yang paling besar, paling terkenal dan paling menguntungkan di dunia.
Terhitung sejak tahun 2013 ke 2017, Coachella selalu mengalami peningkatan jumlah pengunjung. Kesuksesan ini pun membuat Goldenvoice menyelenggarakan festival lainnya di lokasi yang sama. Mulai dari Stagecoach Country Festival sejak tahun 2007, Big 4 Thrash Metal Festival di tahun 2011 dan Desert Trip di tahun 2016.
Blackpink di Coachella
Tak bisa dipungkiri, Blackpink adalah salah satu penampil Coachella 2023 yang paling bikin heboh! Nggak main-main, tahun ini Blackpink tampil sebagai headliner di pekan pertama Coachella, yaitu 14 April 2023. Ini sebenarnya bukan penampilan pertama Blackpink di festival musik besar ini. Jisoo, Jennie, Rosé dan Lisa pertama kali tampil di tahun 2019, yaitu di tanggal 14 April dan 21 April.
Sebelum berangkat ke Coachella, Jisoo yang sempat jadi bintang tamu di acara channel YouTube rapper trendi Lee Young Ji, sempat menyatakan kalau dia menunggu banget momen tampil di Coachella. Alih-alih merasa gugup, Jisoo justru sudah nggak sabar buat bertemu dengan Blinks di sana. Menurutnya, sambutan pengunjung Coachella selalu meriah, karena itu dia selalu merindukan panggung festival ini.
Nah, di Coachella tahun 2023 ini, ada beberapa hal yang jadi sorotan dari penampilan Blackpink. Di antaranya adalah:
1. Ada Elemen Tradisional di Panggung
Tahun ini, Blackpink mempersiapkan panggung yang spesial banget. Mereka menunjukkan kebanggaan mereka sebagai grup musik asal Korea Selatan dengan cara menambahkan elemen tradisional Korea di panggung. Ini termasuk menambahkan kerajinan tradisional Korea yang dinamakan dancheong. Pola-pola yang indah ini ditampilkan sebagai dekorasi panggung yang keren!
Tak hanya itu, kostum panggung Jennie pun juga ada sentuhan tradisionalnya. Selain itu, waktu berinteraksi dengan penonton, mereka juga sesekali menggunakan bahasa Korea. Lisa, Jennie dan Rosé sangat fasih berbahasa Inggris, meski begitu mereka tetap berusaha menyapa dengan bahasa Korea, sebagai bukti mereka tak melupakan penonton dari negara asal mereka.
2. Dance Routine Baru
Siapa yang belum pernah menonton panggung Pretty Savage? Kalau mengaku Blinks, pasti sudah menonton panggungnya di berbagai acara musik. Nah, koreografi Pretty Savage sebenarnya sama sekali nggak menggunakan properti. Jadi seperti koreografi biasa, di mana keempat member menari sambil berdiri.
Tapi ada yang beda di Coachella 2023. Tiba-tiba Jisoo, Jennie, Rosé dan Lisa muncul dengan 4 buah kursi di panggung. Mereka duduk di bangku dan menarikan koreografi baru yang belum pernah ditampilkan sebelumnya! Jelas, pengunjung yang ada di panggung Blackpink langsung heboh, karena nggak menyangka dengan tampilan baru ini. Blackpink ternyata khusus menarikan ini untuk Coachella, supaya beda dari panggung-panggung sebelumnya.
3. Jadi Headliner
Terakhir dan yang paling membanggakan adalah tahun ini Blackpink adalah salah satu headliner di Coachella! Artinya mereka adalah penampil terakhir yang paling ditunggu-tunggu! Prestasi yang nggak main-main ini bukan hanya bikin bangga YG Entertainment, agensi tempat Blackpink bernaung, tapi juga bikin bangga orang Korea.
4. Ibu Lisa dan Jennie Ikut Nonton
Semua orang tua keempat member Blackpink pasti bangga banget dengan kesuksesan anak-anak mereka. Ini ditunjukkan dengan kehadiran mereka di berbagai tur dunia Blackpink. Nah, di Coachella ini, ibu Lisa yang tinggalnya di Thailand dan ibu Jennie yang tinggal di Korea juga ikut hadir.
Keduanya tertangkap beberapa kamera penggemar menemani kedua putrinya. Ada momen kedua ibu ini bergandengan tangan melintasi arena festival. Ada juga yang lagi berjalan dengan kedua putrinya yang sedang bersiap-siap tampil di panggung utama.
Nonton Coachella di YouTube dengan Paket OWSEM AXIS
Kamu bisa nonton Coachella Music Festival di YouTube. Tapi kalau belum punya paket internet yang koneksinya stabil dan lancar, sebaiknya dapatkan dulu paket internet OWSEM dari AXIS yang bikin streaming jadi lebih seru!
Beli
paket OWSEM AXIS, kamu sudah dapat Kuota Utama, Kuota Malam yang berlaku jam 00.00 – 06.00, Kuota Video untuk mengakses Viu, Netflix, YouTube, Vidio, genflix, sushiroll dan Snacks Video, Kuota Sosmed untuk akses Facebook, Instagram, TikTok dan Twitter, Kuota Musik untuk akses Spotify, Joox, smule dan wesing, plus Kuota Game unlimited!
Ini dia 5 paket OWSEM AXIS yang bisa kamu pilih:
1. 16 GB = Rp 40.900
Kuota Utama: 2 GB
Kuota Malam: 8 GB
Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik: @ 2 GB
Kuota Game unlimited.
2. 24 GB = Rp 50.900
Kuota Utama: 3 GB
Kuota Malam: 12 GB
Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik: @ 3 GB
Kuota Game unlimited.
3. 40 GB = Rp 60.900
Kuota Utama: 5 GB
Kuota Malam: 20 GB
Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik: @ 5 GB
Kuota Game unlimited.
4. 64 GB = Rp 76.400
Kuota Utama: 8 GB
Kuota Malam: 32 GB
Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik: @ 8 GB
Kuota Game unlimited.
5. 120 GB = Rp 96.700
Kuota Utama: 15 GB
Kuota Malam: 60 GB
Kuota Video, Kuota Sosmed, Kuota Musik: @ 15 GB
Kuota Game unlimited.
Streaming YouTube seharian puas banget pakai paket internet OWSEM dari AXIS! Langsung saja pilih paket OWSEM yang sesuai kebutuhanmu buat nonton Coachella di YouTube. Segera dapatkan paketnya di aplikasi AXISnet yang bisa diunduh di App Store maupun Google Play Store.