Daftar Bahasa Gen Alpha dan Artinya, dari Skibidi hingga Sigma
24 March 2025
Belakangan ini, sosial media sering kali diramaikan oleh bahasa gaul Gen Alpha yang beragam. Generasi Alpha mengacu pada individu yang lahir pada tahun 2010 - 2024, tepat setelah generasi Z.
Dengan pengaruh internet, game, dan media sosial, mereka menciptakan istilah-istilah unik yang sering membingungkan generasi sebelumnya, serta mencerminkan dinamika anak dan remaja di ranah internet.
Buat kamu yang sering dibuat pusing dengan bahasa gaul Gen Alpha, jangan khawatir! Berikut adalah 30 bahasa gaul Gen Alpha beserta artinya agar kamu tidak ketinggalan tren!
30 Bahasa Gen Alpha dan Artinya Lengkap
Mulai dari skibidi sampai cooked, berikut adalah deretan slang atau bahasa gen alpha dan artinya.
1. Skibidi
Istilah ini berasal dari animasi meme "Skibidi Toilet" di tahun 2023, yang menggambarkan karakter toilet berkepala manusia. Kata "Skibidi" sendiri sering digunakan untuk mengekspresikan sesuatu yang kocak atau absurd.
2. Sigma
Kata "sigma" sering merujuk pada "Sigma Male", yaitu laki-laki yang independen dan tidak mengikuti aturan sosial mainstream. Istilah ini digunakan untuk menggambarkan pria yang misterius dan tidak bergantung pada orang lain.
3. Rizz
Singkatan dari "charisma", digunakan untuk menggambarkan seseorang yang pandai merayu atau memiliki daya tarik tinggi. Jika seseorang punya "W Rizz", artinya dia jago dalam flirting.
4. Gyatt
Istilah ini berasal dari streamer Twitch yang bereaksi terhadap seseorang dengan tubuh menarik. "Gyatt" biasanya diucapkan dengan nada terkejut atau kagum. Selain itu, kata Gyatt juga sering digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan, atau ketidakpercayaan.
5. Mewing
Mewing adalah teknik latihan rahang yang populer di TikTok dan YouTube, diklaim bisa membentuk wajah lebih tegas dan simetris. Teknik ini seringkali dikaitkan dengan istilah "looksmaxxxing".
6. Fanum Tax
"Fanum Tax" biasanya menggambarkan aktivitas mencuri makanan milik teman. Istilah berasal dari streamer asal Amerika Serikat, Fanum, yang suka mencomot makanan content creator lainnya saat streaming. Maka dari itu, Fanum sering kali dianggap "taxed" atau "mengenakan pajak makanan" ke temannya.
7. Ohio
Digunakan untuk menyebut sesuatu yang aneh, absurd, atau tidak masuk akal. Istilah ini berdasarkan meme populer yang menyebut Ohio, negara bagian di Amerika Serikat, sebagai tempat penuh kejadian aneh.
8. Sus
Singkatan dari "Suspicious", populer dari game Among Us, digunakan untuk menyebut seseorang atau sesuatu yang mencurigakan.
9. Looksmaxxing
"Looksmaxxing" berarti memaksimalkan penampilan fisik melalui perawatan kulit, olahraga, hingga operasi plastik. Biasanya isitlah ini umum digunakan laki-laki dalam ranah online.
10. GOAT
Singkatan dari "Greatest of All Time", digunakan untuk menyebut seseorang yang sangat berbakat atau terbaik dalam bidangnya.
11. Sheesh
Ekspresi kekaguman atau keterkejutan, biasanya dipanjangkan menjadi "Sheeeeesh" dalam nada tinggi. Namun, "sheesh" juga bisa digunakan untuk menggambarkan kaget dan ketidakpercayaan, mirip kata "jeez".
12. Yapping
"Yapping" berarti "banyak bicara", sering digunakan untuk menyuruh seseorang diam jika terlalu banyak omong.
13. Cap/No Cap
"Cap" berarti bohong, sedangkan "No Cap" berarti jujur atau tidak berbohong.
14. Cooked
"Cooked" menggambarkan seseorang yang mengalami kekalahan, kelelahan, pusing, atau sudah tidak bisa berpikir jernih.
15. Aura/Negative Aura
"Aura" menggambarkan penampilan keren dan menarik yang dimiliki seseorang, sementara "negative aura" menggambarkan penampilan yang tidak keren.
16. Big L/Big W
"L" berarti "Loss" atau kalah, jadi "Big L" menunjukkan seseorang mengalami kegagalan besar. Sebaliknya dari "Big L", "Big W" berarti "Win" atau kemenangan besar.
17. Slay
"Slay" secara harfiah berarti "membunuh dengan brutal atau sukses." Istilah ini biasa digunakan untuk memberikan pujian terhadap suatu perbuatan yang dianggap keren, entah gaya berpakaian, gaya bicara, tingkah laku, hingga prestasi-prestasi yang diraih seseorang.
18. Drip
"Drip" menggambarkan gaya berpakaian yang keren dan stylish.
19. Flex
"Flex" atau "flexing" berarti pamer, sering digunakan saat seseorang memamerkan barang mahal atau pencapaian yang diraih.
20. Ate
Istilah "ate" digunakan saat seseorang melakukan sesuatu dengan sangat baik, seperti penampilan memukau atau gaya keren.
21. Delulu
Singkatan dari "Delusional", digunakan untuk menggambarkan orang yang terlalu percaya pada hal tidak realistis. Misalnya ketika seseorang yakin gebetannya suka padanya padahal tidak.
22. Glaze
"Glaze" berarti terlalu memuji atau menjilat seseorang secara berlebihan.
23. OG
Singkatan dari "Original Gangster", digunakan untuk menggambarkan seseorang yang legendaris atau telah lama berada dalam suatu komunitas.
24. Simp
"Simp" adalah seseorang yang terlalu mengidolakan atau mengorbankan diri demi orang yang mereka suka, sering kali tanpa timbal balik. Dalam ranah online, istilah ini umum digunakan pada laki-laki yang terlalu mengais perhatian dan validasi dari perempuan yang tidak peduli dengannya.
25. Bruh
"Bruh" adalah bentuk lain dari "bro" atau "brother". Namun, bisa juga digunakan sebagai ekspresi kekecewaan atau ketidakpercayaan.
26. Salty
"Salty" digunakan untuk menyebut seseorang yang kesal atau iri karena suatu hal kecil.
27. Noob
Istilah "noob" yang merupakan singkatan dari "newbie" berasal dari dunia gaming atau komputer. Artinya pemula yang tidak terlalu pintar dalam melakukan sesuatu.
28. Chad Alpha
"Chad" menggambarkan pria yang karismatik, percaya diri, dan sukses dalam hubungan sosial. "Chad Alpha" adalah versi lebih kuat dari Chad biasa.
29. Brain Rot
Istilah ini mengacu pada konten atau aktivitas yang membuat otak terasa kosong dan tidak berkembang, seperti scrolling TikTok terlalu lama. "Brain Rot" juga biasa digunakan untuk menggambarkan konten kualitas rendah dan berulang yang rentan membuat pengguna sosial media ketagihan.
30. Cooked
"Cooked" menggambarkan seseorang yang terlalu lelah atau sudah kehilangan akal sehat dalam situasi tertentu. Bisa juga merujuk pada seseorang yang kalah telak dalam sesuatu.
Pakai Paket BOOSTR Sosmed AXIS agar Tetap Update Bahasa Gaul!
Bahasa gaul Gen Alpha terus berkembang seiring dengan tren internet dan budaya pop. Beberapa istilah berasal dari meme, media sosial, atau bahkan fenomena kehidupan sehari-hari. Dengan memahami istilah-istilah ini, kita bisa lebih mudah berkomunikasi dan memahami konteks percakapan mereka.
Biar nggak ketinggalan tren bahasa gaul terbaru, kamu butuh koneksi internet yang lancar untuk sosial media. Pakai
Paket BOOSTR Sosmed dari AXIS, yang bikin kamu bebas akses ke aplikasi favorit tanpa khawatir kuota utama habis! Dapatkan akses bebas scrolling TikTok, Instagram, Twitter, dan Facebook dengan koneksi gesit. Langsung cek aplikasi AXISNet dan pilih paket yang paling pas buat kamu!