Drama Korea Bertema Sekolah Terbaik yang Bikin Deg-degan
21 April 2025
Ada beberapa drama Korea bertema sekolah terbaik yang bisa ditonton saat waktu luang. Drakor sekolahan sering kali mengangkat isu sosial, seperti percintaan, perjuangan, dan persahabatan di usia remaja.
Pastinya, akan relate banget sama kamu yang ingin nostalgia ke zaman sekolah. Yuk, simak rekomendasinya di bawah ini, ya!
Rekomendasi Drama Korea Bertema Sekolah Terbaik Anti Bosen
Berikut ini merupakan rekomendasi drama Korea bertema sekolah terbaik anti boring.
1. All of Us Are Dead (2022)
Genre: Thriller, Zombie, Sekolah
Sinopsis: Sebuah virus misterius menyebar di sekolah dan mengubah para siswa menjadi zombie. Sekelompok murid harus bertahan hidup di tengah kekacauan, sementara menunggu bantuan yang tak kunjung datang. Selain ketegangan, kamu juga akan merasakan emosi yang intens antar karakter.
2. Twenty-Five Twenty-One (2022)
Genre: Drama, Romance, Slice of Life
Sinopsis: Berlatar akhir tahun 90-an, drama ini mengisahkan Na Hee-do dan Baek Yi-jin yang saling bertemu di masa sulit mereka. Meski bukan murni drama sekolah, latar SMA dan perjuangan remaja di masa krisis ekonomi bikin cerita ini penuh semangat dan emosi.
3. Extracurricular (2020)
Genre: Crime, Thriller, School
Sinopsis: Ji Soo adalah siswa teladan di sekolah, tapi diam-diam menjalankan bisnis ilegal demi uang. Hidupnya mulai kacau saat teman sekelasnya ikut terlibat. Cerita ini mengangkat genre kejahatan remaja yang melibatkan bisnis prostitusi di bawah umur.
4. Love Alarm (2019)
Genre: Romance, School, Sci-Fi
Sinopsis: Kim Jo-jo, seorang siswi SMA yang terjebak cinta segitiga antara Hwang Sun-oh dan Lee Hye-yeong melalui aplikasi. Aplikasi ini akan memberi tahu penggunanya jika ada orang di radius terdekat yang memiliki perasaan saling suka.
5. SKY Castle (2018)
Genre: Drama, Satire, Family
Sinopsis: Bukan hanya tentang siswa, tapi juga orang tua yang terobsesi memasukkan anak mereka ke universitas top. Sekolah elit, tekanan akademik, dan ambisi keluarga jadi sorotan utama yang bikin kamu geregetan saat menontonnya.
6. Who Are You: School (2015)
Genre: Romance, Mystery, School
Sinopsis: Lee Eun-bi, gadis SMA korban bullying, tiba-tiba hidup sebagai saudara kembarnya yang lebih populer setelah kecelakaan. Identitas ganda, cinta segitiga, dan kisah persahabatan jadi daya tarik utamanya.
7. School (2017)
Genre: School, Youth, Comedy
Sinopsis: Serial ini mengangkat realita keras dunia pendidikan Korea Selatan, drama ini mengikuti kehidupan Ra Eun-ho, gadis ceria yang bercita-cita jadi webtoon artist, dan perjuangannya menghadapi sistem sekolah yang kaku.
8. At Eighteen (2019)
Genre: Youth, Romance, School
Sinopsis: Kehidupan baru Choi Joon-woo setelah pindah ke sekolah yang baru mempertemukannya dengan kisah persahabatan dan cinta yang tumbuh perlahan. Emosi remaja dan tekanan keluarga dibahas secara halus.
9. Dream High (2011)
Genre: Music, Romance, School
Sinopsis: Kisah siswa-siswa di Sekolah Seni Kirin yang mengejar impian jadi bintang. Dalam serial ini, para siswa belajar menulis lagi, menari, berakting, dan bernyanyi. Mereka saling berkompetisi, lalu menjatuhkan satu sama lain untuk menjadi siswa yang terbaik.
Nonton Drakor Makin Seru Pakai Paket BOOSTR Video AXIS
Itulah rekomendasi drama Korea bertema sekolah terbaik yang bisa nemenin weekend-mu. Kamu bisa menikmati pengalaman menonton drama favorit dengan
Paket BOOSTR Video dari AXIS!
Selain ngasih kamu kuota internet melimpah, pakai paket internet dari AXIS punya sinyal yang stabil dan nggak lemot, bikin maraton drakor jadi lebih puas dan seru.
Jadi nggak perlu khawatir, kamu tetap dapat menikmati konten streaming video tanpa buffering dengan AXIS.
Yuk, segera aktifkan paket internet dari AXIS yang paling kamu banget di aplikasi AXISNET!