HP yang Cocok untuk Game Mobile Legend, dari Entry-Level hingga Mid-Range
12 January 2024
Memilih HP yang cocok untuk game Mobile Legend tentu tidak bisa sembarangan. Penting untuk memperhatikan spesifikasi tertentu agar dapat memberikan kinerja optimal selama bermain Mobile Legend. Misalnya, HP dengan prosesor cepat, RAM besar, layar responsif, serta baterai yang tahan lama.
HP yang Cocok untuk Game Mobile Legend Paling Recommended
Seperti kita ketahui, Mobile Legends tetap populer meski banyak game online baru. Bukan tanpa alasan, mengingat ML memiliki gameplay menarik, grafis memukau, serta komunitas bermain yang relatif besar.
Game mobile ini menggabungkan strategi tim, taktik, dan kontrol yang mudah. Menjadikannya opsi ringan untuk pemain dari berbagai tingkatan. Di samping itu, pembaruan reguler dengan penambahan hero, skin, hingga fitur kekinian juga mampu meningkatkan keseruan bermain.
Nah, ketika memilih ponsel untuk bermain ML kamu harus cermat. Pasalnya, ponsel dengan spesifikasi rendah mungkin mengalami lag, patah-patah, atau panas berlebihan. Hal yang tentu saja mengurangi kenyamanan pengguna.
Supaya tidak salah pilih, berikut beberapa rekomendasi HP yang cocok untuk game Mobile Legend untuk mendukung performa terbaik.
1. Samsung Galaxy A05
Rekomendasi HP yang cocok untuk game Mobile Legend pertama hadir dari brand kenamaan Samsung yang mengeluarkan seri Galaxy A05. Meski berada di jajaran smartphone entry-level, namun perangkat ini tetap mumpuni untuk bermain ML.
Mengandalkan prosesor MediaTek Helio G85 berpadu dengan RAM 4 GB/6 GB dan penyimpanan 64 GB/128 GB membuatnya terasa gahar. Begitu juga layar PLS LCD 6.7 inci yang menghadirkan grafik dan visual luar biasa.
Sementara untuk daya baterainya, smartphone seharga 1.5 jutaan ini membawa kapasitas 5.000 mAh. Sudah lengkap dengan fitur pengisian cepat setara 25 Watt. Sehingga tak perlu khawatir terkendala pengisian daya yang panjang.
2. OPPO A18
Berikutnya ada HP yang cocok untuk game Mobile Legend dari OPPO. Brand yang terkenal dengan kamera canggihnya itu ternyata juga menyuguhkan perangkat gaming berperforma tinggi. Membawa nama OPPO A18, smartphone ini hadir dengan chipset MediaTek Helio G85.
Sayangnya, vendor asal China tersebut hanya menawarkan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Meskipun demikian, sudah mampu menjamin aktivitas bermain ML yang super seru serta minim lag.
Sama halnya dengan Galaxy A05, OPPO A18 juga membawa baterai berkapasitas besar hingga 5.000 mAh. Baterai ini diklaim mampu bertahan hingga 7 jam untuk permainan non-stop. Harga perangkatnya di pasaran mulai dari Rp 1.7 jutaan.
3. Tecno Spark 10C NFC
Sebagai salah satu upaya memperkuat posisinya di pasaran dunia, Tecno Mobile semakin rajin memproduksi perangkat-perangkat unggulan. Tak terkecuali dalam menghadirkan HP yang cocok untuk game Mobile Legend.
Salah satu produk menarik dari Tecno yang bisa kamu pertimbangkan untuk bermain ML adalah Spark 10C NFC. Perangkat dengan harga Rp 1.2 jutaan ini mengandalkan chipset UNISOC Tiger T606, yang berpadu dengan RAM 4 GB. Sementara penyimpanan internalnya 64 GB.
Guna memastikan penyimpanan yang mumpuni, Tecno turut mengaplikasikan slot memori eksternal untuk memperluas kapasitas hingga 512 GB. Sehingga tak perlu cemas perangkat lemot karena kebanyakan muatan.
4. ZTE Blade V50 Design
Meski termasuk pendatang baru, namun ZTE sudah mampu menguasai pasaran smartphone di segmen mobile gaming. Salah satu perangkat termurah namun memiliki performa terbaik adalah ZTE Blade V50 Design.
HP yang cocok untuk game Mobile Legend ini mengandalkan prosesor UNISOC Tiger T606. Chipset tangguh tersebut berpadu dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Sementara kapasitas baterainya masih sama seperti varian sebelumnya yaitu 5.000 mAh.
Meski begitu, fitur hemat dayanya mampu membuat baterai ZTE Blade V50 Design dapat bertahan berjam-jam. Tak lupa fitur fast charging 22.5 Watt yang membantu pengisian daya lebih efektif. Kamu bisa membeli HP ini dengan harga Rp 1.6 jutaan.
5. Vivo V23 5G
Jika sebelumnya kita membahas HP yang cocok untuk game Mobile Legend dari segmen entry-level. Kini saatnya kamu melihat koleksi di kelas mid-range, atau setingkat lebih mahal. Pilihan pertama di segmen ini adalah Vivo V23 5G.
Vendor smartphone terkemuka yang masih satu saudara dengan OPPO itu membekali V23 5G dengan spesifikasi canggih. Sebut saja layar AMOLED 6.44 inci yang telah support resolusi FHD+ untuk menjamin kenyaman visual.
Dari segi performa, mereka membawa prosesor MediaTek Dimensity 920 5G. Lengkap dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Sangat gesit untuk aktivitas bermain game selama berjam-jam
Apalagi adanya dukungan kapasitas baterai 4.200 mAh yang mendapat fitur pengisian cepat 44W Flash Charge. Untuk saat ini, Vivo V23 5G bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek Rp 5 jutaan.
6. Xiaomi Poco X3 GT
Di urutan selanjutnya ada Xiaomi Poco X3 GT yang sudah rilis di Indonesia sejak awal 2022 lalu. HP yang cocok untuk game Mobile Legend ini mengandalkan prosesor MediaTek Dimensity 1100 5G dengan fabrikasi 6 nm. Tak heran jika performanya semakin gesit dan responsif.
Apalagi adanya RAM berkapasitas 8 GB serta penyimpanan internal mencapai 128 GB, yang mendukung performa cepat. Kamu tak perlu cemas dengan kendala HP ngehang akibat terlalu banyak muatan.
Layar Poco X3 GT berukuran 6.6 inci lengkap dengan resolusi FHD+ dan refresh rate hingga 120 Hz. Inilah yang membuatnya sangat memukau untuk menampilkan gambar tajam dan akurat selama sesi permainan.
Untuk dayanya, Xiaomi membekali Poco X3 GT dengan baterai 5.000 mAh yang mendukung fitur Turbo Charging hingga 67W. Kabarnya, pengisian dari 0 ke 100 persen hanya memerlukan waktu 40 menitan aja, hebat bukan?
7. Realme GT Master Edition
Rekomendasi HP yang cocok untuk game Mobile Legend terakhir ada Realme GT Master Edition yang merupakan produk unik. Bagaimana tidak, Realme sengaja merilisnya untuk memenuhi kebutuhan para penggemar game online khususnya Mobile Legend.
Mengandalkan prosesor Snapdragon 778G 5G berfabrikasi 6 nm, GT Master Edition mampu memberikan performa terbaik di kelasnya. Apalagi adanya dukungan RAM 8/12 GB dan storage 128/256 GB.
Untuk kapasitas dayanya sendiri, Realme GT Master Edition menawarkan baterai 4.300 mAh. Baterai ini turut dilengkapi fitur fast charging 65W SuperDart Charge. Dengan begitu, pengisian dari 0 ke 100 persen hanya perlu waktu 33 menit aja. Saat ini, smartphone berlayar 6.43 inci itu bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 3 jutaan.
Nah, itulah beberapa rekomendasi HP yang cocok untuk game Mobile Legend, baik dari segmen entry-level maupun mid-range. Meski begitu, penting untuk kamu ingat bahwa bermain game online seperti ML nggak bergantung pada perangkat smartphone aja.
Secanggih apapun perangkat yang kamu pakai, kalau nggak ada kuotanya maka akan sama aja, bukan? Nah, supaya aktivitas gaming tetap lancar, kamu bisa pilih
paket warnet + game token Mobile Legend dari AXIS.
AXIS nggak hanya menawarkan paket kuota super irit dan terjangkau, namun juga memastikan jaringan stabil. Tunggu apalagi? Lengkapi HP yang cocok untuk game Mobile Legend dengan beli paket warnet + game token Mobile Legend dari AXIS sekarang juga!