Rekomendasi Film Sci Fi Terbaik Buat Tontonan Seru
17 August 2021
Seru banget nonton film sci fi karena kita dibawa berpetualang ke dunia penuh imajinasi. Kamu juga bisa nemuin tema yang bermacam-macam. Mulai dari penemuan dunia baru, menjelajah luar angkasa, ciptaan kecerdasan buatan. Pokoknya masih banyak lagi hal-hal fiksi ilmiah untuk tema filmnya. Nah, kalau kamu salah satu penyuka cerita sci fi, bisa banget lihat rekomendasi film berikut ini:
Space Sweepers (2021)
Film ini yang paling baru, nih, karena dirilis di tahun 2021. Space Sweepers adalah film Korea tentang kehidupan di tahun 2092. Ceritanya, ada seorang pilot cerdas bernama Tae Ho yang bergabung dengan para kru pesawat Spaceship Victory. Di dalamnya ada juga Kapten Jang, seorang mantan perompak.
Bersama, mereka ngumpulin sampah luar angkasa buat bertahan hidup. Sampai suatu hari, mereka ngeliat pesawat luar angkasa yang udah hancur, tapi di dalamnya ada seorang gadis kecil yang berusia tujuh tahun.
Outside of the Wire (2021)
Satu lagi film sci fi yang dirilis pada tahun 2021. Cerita film Outside of the Wire yaitu mengenai perang saudara di antara dua negara, Rusia dan Ukraina pada tahun 2036. Militer AS pun mengerahkan robot penjaga perdamaian yang disebut Gumps untuk membantu mengakhiri peran ini.
Di sisi lain, pilot pesawat tak berawak, Thomas Harp dan tentara khusus Kapten Leo menemukan informasi yang bisa mengancam kehidupan semua orang, termasuk keluarga mereka. Demi menghentikan ancaman tersebut, keduanya bekerja sama buat nemuin teroris yang bernama Koval.
Ad Astra (2019)
Salah satu film sci fi terbaik ini dibintangi oleh Brad Pitt sebagai Roy McBride. Dia sedang mencari ayahnya yang udah lama menghilang. Roy lantas mencarinya sampai ke tepi luar tata surya. Namun, saat dia di dalam perjalanan, justru dirinya mengungkap misteri yang bisa mengancam kehidupan manusia di bumi.
Perjalanan Roy bakal mengungkap banyak rahasia, di mana semuanya bikin kita bertanya-tanya sendiri, tentang keberadaan manusia di bumi. Apa sebenarnya peranan manusia di planet ini.
Alita: Battle Angel (2018)
Film Alita: Battle Angel berkisah tentang seorang gadis bernama Alita. Mengambil latar tahun 2563, seorang ilmuwan dr. Dyson Ido menemukan cyborg wanita tanpa tubuh. Ido kemudian membangunkan cyborg tersebut, memberikannya tubuh, dan menamainya Alita.
Tanpa mengingat masa lalunya, Alita akhirnya menjalani hidup seperti remaja pada umumnya dan diasuh oleh Ido. Sampai akhirnya, ia ingin mencari tahu soal dirinya. Kemampuan berkelahinya yang unik juga membuat Alita menjadi incaran sekelompok cyborg yang juga ingin menghancurkannya.
War for the Planet of the Apes (2017)
War for the Planet of the Apes adalah salah satu rekomendasi film sci fi terbaik. Jadi, ini adalah trilogi film Planet of the Apes. Di film ini, tokohnya masih sama yaitu Caesar yang merupakan pemimpin kawanan kera. Ceritanya tentang upaya balas dendam Caesar yang kehilangan keluarganya setelah mereka terbunuh di tangan pasukan tentara manusia.
Para kera pun bertemu juga dengan sang kolonel. Mereka akhirnya saling melawan untuk menentukan takdir kaumnya masing-masing. Kerennya, film ini pakai teknologi computer generated imagery atau CGI, dan juga motion capture, sehingga visual dan emosinya terasa nyata banget. Inilah yang bikin filmnya epik.
Jadi, itu tadi film-film sci fi yang recommended buat kamu. Sekarang, waktunya streaming buat nonton, nih! Jangan lupa gunakan
paket internet AXIS agar bisa streaming film hemat tanpa lag.